Pada zaman yang serba modern ini,telah banyak terjadi kemajuan di berbagai bidang,baik ekonomi,politik,sosial-budaya,dan termasuk juga berkembang pesatnyaa teknologi,informasi,dan komunikasi.
Salah satu hal yang mendasari berkembangnya teknologi adalah menjamurnya intrnet di segala penjuru dunia.Melalui internet,ada banyak hal yang bisa kita lakukan,seperti bermain "games online",chatting atau menambah teman di jejaring sosial(Facebook,friendster,twitter),dan mendapatkan informasi dengan cepat.Akan tetapi hal-hal itu juga membawa dampak-dampak,baik dampak buruk atau negatif,terutama bagi anak sekolah.
Salah satu hal yang sangat mempengaruhi prestasi anak di sekolah adalah "games".Berikut ini adalah dampak buruk dan dampak positif "games" :

Dampak Positif

1.Dapat menjadi salah satu sarana hiburan untuk me-refresh otak dari kegiatan-kegiatan sekolah yang penat.
2.Melatih/mengasah kerja otak untuk berpikir keras pada permainan strategi dan teknik.
3.Sebagai bahan pembelajaran bahasa bagi anak saat memainkan game yang menggunakan bahasa internasional,seperti bahasa inggris,china,dan lain-lain.
4.Melatih kerja sama pada game multiplayer dengan berbagai anak.
5.Sarana untuk menambah teman dari berbagai tempat di seluruh penjuru dunia secara tidak langsung(melalui dunia maya).

Dampak Negatif
1.Anak jadi malas belajar dan nilai/prestasi menurun.
2.Melupakan tanggung jawab sebagai murid.
3.Menghambur-hamburkan uang hanya untuk membeli chart di game untuk menambah item.
4.Lupa  waktu untuk mengerjakan tugas atau pekejaan rumahnya.
5.Asyik sendiri,hingga kurang bersosialisasi dengan dunia luar.

Copyright © 2012 Creativity Looking Template Design by RzaaL 1306